Rabu, 28 Oktober 2009

komunikasi data

KOMUNIKASI DATA

komunikasi data merupakan proses pengiriman dan penerimaan data atau informasi dari dua atau lebih device yang terhubung dalam sebuah jaringan. Baik lokal maupun yang luas, seperti internet.

Device yang digunakan adalah : ( komputer/laptop, printer dan alat komunikasi lain)

Komponen – komponen pada komunikasi data adalah :

Ø Pengirim

Adalah piranti yang mengirim data.

Ø Penerima

Adalah piranti yang menerima data.

Ø Data

Adalah informasi yang akan dipindahkan.

Ø Media pengiriman

Adalah media atau saluran yang digunakan untuk

mengirimkan data.

Ø Protocol

adalah aturan-aturan yang berfungsi untuk menyelaraskan

hubungan.

Pada komunikasi data terdapat dua sinyal yaitu analog dan digital.

Sinyal analog.

Adalah sinyal data dalam bentuk gelombang yang continue lalu membawa informasi dengan mengubah karakteristik gelombang. Dengan menggunakan sinyal analog, maka jangkauan transmisi data dapat mencapai jarak yang jauh, tetapi sinyal ini mudah terpengaruh oleh noise.

Gelombang pada sinyal analog pada umumnya berbentuk gelombang sinus memiliki tiga variable dasar, yaitu amplitudo, frekuensi dan phase.

· Amplitudo merupakan ukuran tinggi rendahnya tegangan dari sinyal analog.

· Frekuensi adalah jumlah gelombang sinyal analog dalam satuan detik.

· Phase adalah besar sudut dari sinyal analog pada saat tertentu.

Sinyal digital.

Adalah sinyal data dalam bentuk pulsa yang dapat mengalami perubahan yang tiba-tiba dan mempunyai besaran 0 dan 1. Sinyal digital hanya memiliki dua keadaan, yaitu 0 dan 1, sehingga tidak mudah terpengaruh oleh derau, tetapi transmisi dengan sinyal digital hanya mencapai jarak jangkau pengiriman data yang relatif dekat.

Biasanya sinyal ini juga dikenal dengan sinyal diskret. Sinyal yang mempunyai dua

keadaan ini biasa disebut dengan bit. Bit merupakan istilah khas pada sinyal digital.

  • Tujuan komunikasi data.

Ø Menyalurkan informasi secepat mungkin dengan kesalahan sedikit mungkin.

Ø Mengintegrasikan semua jenis komunikasi menjadi satu sistem, yaitu ISDN (Integrated Service Digital Network ) atau Jaringan Digital Pelayanan Terpadu.

Ø Memungkinkan pengiriman data dalam jumlah besar efesien, tanpa kesalahan dan ekonomis dari suatu tempat ketempat yang lain.

Ø Memungkinkan penggunaan sistem komputer dan peralatan pendukung dari jarak jauh (remote computer use).

Ø Memungkinkan penggunaan komputer secara terpusat maupun secara tersebar sehingga mendukung manajemen dalam hal kontrol, baik desentralisasi maupun sentralisasi.

Ø Mempermudah kemungkinan pengelolaan dan pengaturan data yang ada dalam berbagai macam sistem komputer.

Ø Mengurangi waktu untuk pengolahan data.

Ø Mendapatkan data langsung dari sumbernya (mempertinggi kehandalan).

Ø Mempercepat penyebarluasan informasi.

  • Keuntungan komunikasi data.

Ø Pengumpulan dan persiapan data


Bila pada saat pengumpulan data digunakan suatu terminal cerdas maka waktu untuk pengumpulan data dapat dikurangi sehingga dapat mempercepat proses (menghemat waktu).

Ø Pengolahan data
Karena komputer langsung mengolah data yang masuk dari saluran transmisi (efesiensi)..

Ø Distribusi


Dengan adanya saluran transmisi hasil dapat langsung dikirim kepada pemakai yang memerlukannya.

  • Bidang operasi komunikasi data.

Ø Bidang data collecting.

Data dapat dikumpulkan dari beberapa tempat lalu disimpan dalam memori dan sewaktu waktu dapat diolah kembali.

Contok aplikasi pada penggajian.

Ø Bidang inqury dan response.

User dapat mengakses langsung pada file atau program. Pemakai dapat melakukan interaktif dengan computer. Data dapat dikirim dan langsung dip roses oleh computer.

Contoh aplikasi pada perbankan.

Ø Bidang storage dan retrival.

Data yang sudah disimpan dapat diambil kapan saja oleh orang yang berkepentingan.

Ø Bidang time sharing.

User dapat mengakses program yang sama pada saat yang sama pula. Jika terlalu banyak pengerjaan dalam suatu waktu digunakan roll-in-roll out.

Contoh aplikasi software perhitungan, pengolah kata ( word processing ) dll.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar